Suara Alam

Admin Desember 24, 2014

Bangunlah Sayang...
Suara alam memanggilmu,
terdengar sampai diujung galaksi langit ketujuh...

Bangunlah Sayang...
Lihatlah barisan cahaya,
turun menggema bertebaran,
memasuki setiap sendi kehidupan...

Bangkitlah dari tidurmu Sayang...
Dengarlah nyanyian subuhmu,
tengah berdendang menyapa pagi,
dan dunia serasa dalam genggaman...

Inilah saat tepat tuk ungkapkan isi hati,
saat yang indah tuk mengawali langkah,
waktu yang tepat tuk meneguhkan niat,
dan akan kukatakan...
bahwa aku menyayangimu karenaNya...

Rinduku bukan sembarang rindu,
rayuanku adalah tasbih abadi,
yang kuambil dari serpihan Cinta-Nya,
mengalun lembut menghiasi cakrawala...

Bangun dan bangkitlah Sayang...

(Gambar: langitilahi.com)
Previous
Syukur

Komentar Pengunjung

On May 25 Mas Donda commented on halaman contact dunia impian kita: “Ok. Terima kasih Sobat.”
On May 24 Saleho commented on halaman contact dunia impian kita: “kunjungan balasan”
On Feb 16 Mas Donda commented on alhamdulillah artis kartika putri: “Terimakasih sobat Obat Sakit dan Maya atas kunjungannya.”
On Feb 15 Maya commented on alhamdulillah artis kartika putri: “Subhanallah, semoga istiqomah dan diikuti oleh muslimah…”
On Feb 15 Saleho commented on alhamdulillah artis kartika putri: “alhamdulillahsemoga tetap berjilbab terus”