Waktu Yang Tepat Membeli Baju Lebaran

Admin April 09, 2015

Pertengahan bulan Juni 2015 nanti tepatnya antara tanggal 16 sampai dengan tanggal 17, umat Muslim di seluruh penjuru tanah air akan menjalankan ibadah puasa memasuki Ramadhan yang penuh berkah dan ampunan.

Puasa merupakan ibadah wajib yang melatih kualitas kesabaran seorang hamba dengan cara menahan diri dari keinginan atau nafsu, seperti menahan lapar dan dahaga, mengurangi pikiran dan perkataan negatif, menjauhi amarah, menjaga pandangan mata dari yang haram, dan berbagai aktivitas ibadah lainnya yang kualitas pahalanya berlipat jumlahnya dari bulan-bulan lainnya.

Berbagai persiapan pun selalu dilakukan untuk menyambut bulan puasa dan juga untuk menyambut hari raya. Selain menyajikan menu masakan spesial yang berbeda dengan hari biasa, ada satu lagi tradisi yang selalu dilakukan pada waktu bulan puasa yakni membeli baju baru untuk anggota keluarga.

Untuk menghemat keuangan keluarga ada cara jitu untuk menyiasati mahalnya harga baju lebaran. Caranya adalah dengan mencicil membeli baju lebaran jauh-jauh hari. Kita tentu maklum bahwa pada hari-hari menjelang lebaran banyak pemilik usaha penjualan pakaian yang menaikkan harga dua kali lipat dari harga hari biasa.

Karena itu memilih waktu yang tepat untuk membeli baju lebaran mesti dilakukan. Jika kebiasaan seperti ini dilakukan, pada akhirnya nanti semua anggota keluarga dapat memaklumi jika orang tua mereka membeli baju lebaran tidak harus pada bulan puasa atau menjelang lebaran.

Previous
Next Post »

Komentar Pengunjung